SURGA BAGI PECINTA SENI, SINGAPORE ART MUSEUM

Singapore Art Museum atau yang disingkat dengan SAM ini terletak di Bras Basah Rd., untuk sampai ke tempat ini Anda dapat turun di stasiun MRT Bugis dan berjalan kira-kira sepuluh menit.
Singapore Art Museum atau yang disingkat dengan SAM ini terletak di Bras Basah Rd., untuk sampai ke tempat ini Anda dapat turun di stasiun MRT Bugis dan berjalan kira-kira sepuluh menit. Bentuk museum ini cukup unik, serba putih dan Anda serasa berada di zaman kolonial. Sebelum dijadikan museum, bangunan ini memang akan digunakan untuk kepentingan yang berbeda.

Terdiri dari tiga lantai, dan dibagi menjadi dua bagian, plaza dan galeri. Di plaza, Anda diperbolehkan untuk makan dan minum, sedangkan ketika berada di galeri, Anda tidak diperbolehkan membawa alat perekam video, pengambilan foto dengan menggunakan blitz dan menyentuh karya-karya yang ada di galeri.

SAM akan menjadi tuan rumah untuk dua acara bertaraf internasional, dua acara itu adalah "Asia Pacific Breweries Foundation Signature Art Prize 2011 Finalists Exhibition" yang diselenggarakan pada tanggal 11 November 2011 sampai 4 Maret 2012 dan "The Collectors Show: Chimera, Asian Contemporary Art from Private Collections" yang diselenggarakan pada tanggal 14 Januari-25 Maret 2012.

Tiket masuk Singapore Museum Art hanya lima dolar Singapura bagi pelajar dan sepuluh dolar untuk masyarakat umum. Buka setiap hari dari pukul 10.00 sampai 19.00, kecuali hari Jumat, SAM buka sampai pukul 21.00.


Yuktravel ingin mengirimkan notifikasi promo menarik langsung ke perangkat Anda.

Lain kali  
WhatsApp