PADDOCK CLUB APA ITU?

Biasanya Grand Stand dan Paddock Clup berada saling berseberangan.
Di setiap sirkit internasional selalu ada dua istilah yang sama di seluruh dunia. Satu adalah Grand Stand, tribun tempat duduk dimana Anda dapat menyaksikan sebuah balap dimulai atau diakhiri, dengan kata lain, Anda duduk tepat di depan garis start dan finish. Dan, yang kedua adalah Paddock Club. 

Biasanya Grand Stand dan Paddock Clup berada saling berseberangan. 

Paddock Club adalah sebuah tempat menonton yang menjadi incaran para penonton penggemar speed race atau lomba kecepatan. Dengan mempunyai pass  khusus Paddock Club, Anda dapat menyaksikan lomba balap itu di tempat yang khusus dan bahkan Anda dapat berjalan kaki menyusuri pit stop atau paddock area tempat para pembalap dan pendukungnya mempersiapkan mobil mereka sebelum lomba ini berlangsung. Tentu saja, Anda diijinkan berjalan sesudah lomba balap ini berlangsung dan area ini akan menjadi area tertutup dan terjaga saat lomba berlangsung. 

Ada orang yang hobi menonton di Paddock Club bukan karena ia menikmati balap itu sendiri. Tapi karena ia mengoleksi pass khusus yang memang khusus dibuat bagi para penonton di area ini. Demikian pula Paddock Club di Sepang International Circuit akan mengeluarkan pass tertentu bagi orang yang akan menonton lomba balap ini dari Paddock Club. 



Yuktravel ingin mengirimkan notifikasi promo menarik langsung ke perangkat Anda.

Lain kali  
WhatsApp