SHOP TILL YOU DROP

Paris terkenal sebagai pusat mode dunia, banyak perancang papan atas lahir dari kota ini. Kota mode umumnya memiliki subbudaya kuat yang mampu memberikan inspirasi dan menjadi tren, tidak hanya bagi kalangan profesional mode, namun juga bagi warga kota yang bersangkutan, dan mengubah gaya dan budaya jalanan mereka menjadi karakteristik penting.
Wisata belanja mungkin terdengar sedikit sombong bagi sebagian orang, namun tidak sedikir juga orang Indonesia yang senang melakukannya. Jalan-jalan ke Prancis pun rasanya belum komplit jika tidak membeli barang bermerk dari kota Paris. Sebut saja Louis Vuitton, Hermes, Burberry, dan Prada, label papan atas ini sangat digandrungi oleh mereka menyukai barang berkelas.

Saat berkunjung ke negeri Eiffel dan ingin membeli barang-barang dengan label tersebut, Chic Outlet Shopping Village menjadi tempat yang asik untuk ditelusuri. Dari pusat kota Paris, Anda hanya perlu berkendara sekitar 1 jam (dengan kereta), atau 5 menit dari Disneyland Paris. Chic Outlet Shopping Village atau La Vallée Village merupakan sebuah kompleks perbelanjaan yang menghadirkan 120 butik fesyen dan aksesoris yang trendy dengan potongan harga sedikitnya 33%. Kebanyakan produk yang ditawarkan adalah previous collections.

La Vallée Village tidak hanya ada di Paris, beberapa negara lain juga memiliki pusat perbelanjaan yang mirip dengan nama yang berbeda. Sesuai dengan namanya village, kompleks perbelanjaan ini dibangun selayaknya sebuah desa. Setiap outlet bagian luarnya didesain bagaikan sebuah rumah bergaya eropa modern, dengan canopy rendah, dan tanaman gantung di beberapa titik. Fasilitas yang disediakan juga cukup lengkapa, mulai dari tamana bermain anak, baby changing room, ATM, hingga peminjaman payung, kereta dorong bayi, hingga kursi roda. Untuk urusan makanan dan minum, Anda tak perlu takut, ada 6 resto dan café yang dapat melayani kebutuhan Anda dalam hal kulinari.

La Vallée Village bisa jadi alternatif one stop shopping saat berlibur di Paris. Sebagai tips tambahan untuk Anda yang memiliki rencana berbelanja di sini, yaitu perhatikan jam operasional toko, khususnya pada musim dingin. Normalnya toko-toko ini buka setiap hari, Senin –Minggu, jam 10.00- 20.00. Mereka tutup tepat waktu loh! Anda bisa browsing di official website-nya www.lavallevillage.com untuk mengetahui koleksi apa yang terbaru. Meski kompleks ini tidak begitu besar, sebaiknya kenakan sepatu yang nyaman, supaya bebas keliling.


Yuktravel ingin mengirimkan notifikasi promo menarik langsung ke perangkat Anda.

Lain kali  
WhatsApp